Karangasem, 12 September 2024 – Pemerintah Desa Karangasem, Kecamatan Karangwareng, memulai Program Pembangunan Tembok Penahan Tanah (TPT) di Dusun 05. Program ini merupakan bagian dari pemanfaatan Dana Desa (DD) tahap II tahun anggaran 2024 dengan total anggaran sebesar Rp. 35.281.500,- (belum termasuk pajak) yang masuk ke pos Pembangunan Prasana Jalan Desa.
Pembangunan TPT ini dilakukan sebagai respon atas kondisi TPT saluran yang sudah tidak layak dan berisiko mengakibatkan tanah jalan terkikis di sekitar wilayah Dusun 05. Pembangunan ini dipimpin oleh Kasi Kesejahteraan Desa Karangasem, Bapak Taryono, bersama Tim Pelaksana Kegiatan (TPK) yang dikoordinatori oleh Kadus 05, Bapak Moh. Rohman. Estimasi waktu pembangunan diperkirakan akan memakan waktu selama 12 hari dengan jumlah pekerja sebanyak 15 orang, terdiri dari 3 tukang dan 12 pekerja.
Kuwu Desa Karangasem, Bapak Budi Ledlawan, menyampaikan apresiasinya terhadap program ini. "Pembangunan TPT ini merupakan salah satu upaya kami untuk meningkatkan infrastruktur desa, terutama dalam mencegah pengikisan tanah jalan lingkungan desa yang sering terjadi di Dusun 05 akibat kondisi TPT yang rusak. Kami berharap proses pembangunan berjalan lancar dan manfaatnya dapat segera dirasakan oleh masyarakat," ujar Bapak Budi.
Kasi Kesejahteraan Desa Karangasem, Bapak Taryono, juga menambahkan, "Kami akan memastikan seluruh proses pembangunan ini berjalan sesuai dengan rencana. Para pekerja telah siap untuk memulai pekerjaan, dan kami akan terus memantau perkembangan di lapangan."
Sementara itu, Mandor Pembangunan, Bapak Tani Eyang, menjelaskan mengenai teknis pengerjaan, "Kami menggunakan material terbaik untuk memastikan bahwa TPT yang dibangun kokoh dan tahan lama. Dengan koordinasi yang baik antara tukang dan pekerja, kami optimis pembangunan ini selesai tepat waktu."
Dengan adanya pembangunan ini, diharapkan mampu memberikan dampak positif bagi warga sekitar, terutama dalam meminimalisir risiko tanah jalan desa terkikis yang kerap terjadi di saluran air wilayah tersebut. Pemerintah Desa Karangasem terus berkomitmen untuk melaksanakan pembangunan infrastruktur secara berkelanjutan demi kesejahteraan masyarakat.