Karangasem, 11 Juli 2024 - Pemerintahan Desa Karangasem menghadiri acara pembukaan Kuliah Kerja Nyata (KKN) dari Kelompok 03 Universitas Islam Negeri (UIN) Siber Syekh Nurjati Cirebon tahun 2024. Acara yang dilaksanakan pada hari Kamis, 11 Juli 2024 ini dimulai pada pukul 13.00 WIB dan berlangsung di Masjid Jami Baitul Mu'minin Desa Karangasem dikarenakan sedang ada pembangunan rehabilitasi kantor desa.
Hadir dalam acara tersebut Dosen Pembimbing Lapangan Bapak Dr. H. Ahmad Yani, M.Ag., Perangkat Desa Karangasem, Ketua Badan Permusyawaratan Desa (BPD) beserta anggotanya, perwakilan Ibu PKK Desa Karangasem, Karang Taruna, tokoh masyarakat, serta ketua dan anggota Kelompok 03 KKN. Acara dimulai dengan mengucapkan Basmallah, dilanjutkan dengan pembacaan ayat suci Al-Qur'an, dan sambutan dari Dr. H. Ahmad Yani, M.Ag.
Dalam sambutannya, Dr. Ahmad Yani, M. Ag. bercerita mengenai pengalamannya dan memohon bimbingan dari Pemerintah Desa kepada para peserta KKN. Beliau menyampaikan bahwa "Kuliah Kerja Nyata (KKN) UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon merupakan salah satu implikasi dari Tri Dharma Perguruan Tinggi yaitu pengabdian masyarakat. KKN bagi mahasiswa diharapkan dapat menjadi suatu pengalaman belajar yang baru untuk menambah pengetahuan, kemampuan, dan kesadaran hidup bermasyarakat." Ujar Dr. Ahmad Yani, M. Ag.
Sambutan selanjutnya disampaikan oleh Sekretaris Desa Karangasem, Bapak Aldri Maulana Tarjian, yang mewakili Kuwu Karangasem yang berhalangan hadir. Bapak Aldri, atas nama pemerintahan desa, menyampaikan sambutan hangat dan menerima dengan baik kegiatan KKN di Desa Karangasem. Ia juga memberikan penjelasan singkat mengenai profil Desa Karangasem. "Desa Karangasem berstatus sebagai Desa Berkembang dengan jumlah penduduk 3.856 jiwa dengan rincian Laki-laki 1.876 dan Perempuan berjumlah 1.980 jiwa." Ujarnya.
Ketua Pelaksana KKN 03, Zidan Faiz Maulana, turut memberikan sambutan dan memaparkan tiga program kerja yang akan dilaksanakan di Desa Karangasem. Program-program tersebut adalah:
- Karir Gemilang Desa Terbilang: Program ini bertujuan untuk Untuk meningkatkan kapasitas sumber daya manusia di Desa Karangasem, Kecamatan Karangwareng, melalui pelatihan dan pengembangan keterampilan yang relevan dengan kebutuhan pasar kerja saat ini. Program ini bertujuan
untuk membuka peluang kerja yang lebih luas bagi warga desa, mengurangi tingkat pengangguran, dan mendorong pertumbuhan ekonomi lokal.
- Menabung Sejak Dini Menuju Masa Depan Cerah: Program ini dirancang untuk Terbentuknya kebiasaan menabung di kalangan anak-anak, peningkatan pemahaman mereka tentang manajemen keuangan, dan terciptanya budaya menabung yang berkelanjutan di masyarakat. Selain itu, diharapkan anak-anak mampu merencanakan dan mencapai tujuan keuangan jangka panjang mereka dengan lebih baik.
- Jendela Literasi Membuka Dunia Melalui Buku: Program ini bertujuan untuk meningkatkan minat baca dan akses terhadap literasi di Desa Karangasem, Kecamatan Karangwareng.
Acara diakhiri dengan Do'a bersama dan sesi foto bersama, yang menandai dimulainya kegiatan KKN di Desa Karangasem. Dengan adanya kegiatan KKN ini, diharapkan dapat membawa manfaat yang signifikan bagi masyarakat Desa Karangasem serta memberikan pengalaman berharga bagi para mahasiswa UIN Syekh Nurjati Cirebon.